Tips Mengirim Karangan Bunga Untuk Duka Cita

16.56.00
Karangan bunga duka cita dikirimkan untuk mengungkapkan rasa simpati kepada keluarga yang sedang berkabung. Mengirim bunga duka cita menjadi bentuk rasa penghormatan terakhir untuk orang yang sudah meninggal. Ada banyak jenis bunga yang bisa digunakan untuk menyampaikan rasa turut berbela sungkawa, mulai dari bunga papan dan bunga standing flower.


Memilih bunga untuk duka cita tak semudah ketika akan memilih karangan bunga untuk pernikahan atau acara-acara lainnya. Butuh makna yang tepat dan sesuai agar pesan yang ingin kita sampaikan dapat diterima dengan baik oleh keluarga yang ditinggalkan. Warna yang dipakai untuk bunga duka cita juga tidak terlalu mencolok dan meriah seperti bunga untuk acara lainnya. Anda bisa menggunakan warna-warna soft seperti kuning, hijau, putih, atau ungu muda. Warna putih identik dengan pemberian duka cita karena melambangkan kesucian dan keabadian di alam akhirat. Selain itu Anda bisa menggunakan bunga berwarna hijau dan ungu. Kombinasikan warna-warna tersebut untuk hasil yang lebih bagus dan usahakan jangan terlalu ramai.

Jika Anda ingin menggunakan standing flower berbentuk bulat, tak jauh berbeda dengan bunga duka cita lainnya. Tetap gunakan warna yang kalem dan tidak terlalu ramai. Sertakan pita berwarna putih atau hitam untuk mewakili perasaan orang yang sedang berduka. Anda bisa menuliskan kalimat turut berduka cita, turut berbela sungkawa, atau kalimat lain yang mewakili perasaan sedih atas kehilangan seseorang. Anda bisa pula membentuk standing flower duka cita menjadi berbentuk bulat. Penyangga yang digunakan bisa berasal dari besi atau bambu dan kayu. 


Memberikan bunga duka cita sebaiknya diberikan tepat waktu. Jadi, ketika baru mendengar kabar duka, Anda bisa segera menghubungi toko bunga online yang menyediakan berbagai macam karangan bunga untuk duka cita. Anda bisa langsung memesan ukuran bunga, jenis karangan bunga, dan penulisan kalimat serta penempatan yang diinginkan. 

Jangan lupa untuk menyertakan kartu ucapan. Meski tak terlalu terlihat, namun sang keluarga yang sedang berduka akan mengambil kartu ucapan dan membacanya. Usahakan untuk membuat kalimat ucapan yang tidak terlalu panjang namun berkesan. Namun, bila bunga yang Anda kirimkan berukuran besar, tak perlu mengirimkan kartu ucapan. Karena kalimat ucapan yang ada di bunga papan atau standing flower sudah tertera dengan jelas dan dapat sedikit mengobati rasa kesedihan di hati sang keluarga yang ditinggalkan.

Share this :

Previous
Next Post »
0 Komentar